Berita Banjar, galuh.id – Keseruan Perumda Tirta Anom Kota Banjar Jawa Barat dalam menggelar beragam lomba untuk menyemarakan HUT ke-78 Republik Indonesia (RI) di halaman kantor, Jumat (18/8/2023).
Keseruan lomba kemerdekaan perusahaan air minum milik Pemerintah Kota Banjar itu diikuti oleh semua karyawannya.
Permainan-permainan dalam lomba pun cukup menarik dan banyak mengandung arti yang bisa memicu semangat para pegawainya.
Menurut Direktur Perumda Tirta Anom Kota Banjar E Fitrah Nurkamilah melalui Kabag Hubungan Langganan Yogi Indrijadi, mengatakan ada beragam lomba dalam memeriahkan hari kemerdekaan ke-78 RI ini.
Mulai dari lomba menyalurkan air dengan gelas plastik yang di kepala, membawa bola dengan tali hingga lomba rias dengan menutup mata dan perlombaan lainnya.
“Keseruan lomba kemerdekaan yang kami gelar tentu tiada lain untuk memeriahkan hari kemerdekaan tanah air tercinta Indonesia ini,” ucap Yogi.