Klasemen Liga Italia atau Serie A pekan ke-31 ini menjadi semakin memanas, diawali dengan kebangkitan AC Milan. Pekan ke-31 ini AC Milan bertemu dengan sang penguasa Serie A Juventus pada Rabu (8/7/2020) dini hari tadi.
AC Milan berhasil mengalahkan Juventus di Stadion San Siro dengan skor akhir 4-2. Empat gol Rossoneri (AC Milan) dicetak oleh Ibrahimovic, Franck Kessie, Rafael Leao dan Ante Rebic. Juventus hanya bisa membalas dua gol yang dilesakkan oleh Adrien Rabiot dan sang mega bintang Cristiano Ronaldo.
Dengan hasil ini, artinya Rossoneri berhasil mengalahkan pemuncak klasemen dan runner up sementara berturut-turut. Setelah sebelumnya berhasil menggulung Lazio di kota Roma dengan skor 0-3.
Pertandingan ini juga membawa perubahan pada papan klasemen, Milan mulai naik ke posisi 5. Untuk Juventus masih terus kokoh di puncak klasemen dengan 75 poinnya.
Klasemen Liga Italia Semakin Sengit
Di awal Juli sebenarnya AC Milan harus membagi poin dengan tim juru kunci yaitu SPAL dengan skor 2-2. Namun setelah hasil imbang itu Rossoneri langsung bangkit dan mengalahkan Lazio di partai tandang kemudian Juventus di kandang.
Sang Runner up Lazio pun yang dilatih oleh legenda Lazio Simone Inzaghi memiliki misi untuk mengejar Juventus. Mereka berhasil mengalahkan Torino di awal Juli dengan skor 1-2 di kota Turin.
Sayangnya dua pertandingan Lazio selanjutnya harus mengalami kekalahan. Menjamu Milan mereka harus takluk dengan skor 0-3 dan dengan tim papan bawah Lecce dengan skor 2-1. Absen sang predator gol mereka Ciro Immobile menjadi salah satu penyebab kekalahan Lazio.
Di posisi ketiga klasemen Liga Italia, ada Inter Milan yang di awal Juli ini sangat meyakinkan performanya. Inter berhasil mengalahkan Brescia dengan skor meyakinkan 6-0 di Giuseppe Meazza pada tanggal 2 Juli lalu.
Tiga hari berselang pada tanggal 5 Juli Inter terpeleset dan mengalami kekalahan melawan 10 pemain Bologna. Bologna berhasil mengalahkan Inter dengan skor 1-2 di Giuseppe Meazza.
Tiga pertandingan sang penguasa Italia menambahkan 7 poin untuk mempertahankan posisinya di papan klasemen.
Dua kemenangan yang dihasilkan atas Genoa dan Torino namun harus takluk di tangan AC Milan. Bertandang ke Luigi Ferraris pada tanggal 1 Juli, Juventus berhasil melibas Genoa dengan skor 1-3.
Tiga hari kemudian pada tanggal 4 Juli Derby kota Turin terjadi Antara Juventus dan Torino. Stadion Juventus menjadi saksi kekalahan telak Torino 4-1 atas si nyonya tua.
Klasemen Liga Italia hingga pekan ke-31
- Juventus 71 poin.
- Lazio 68 poin.
- Inter Milan 64 poin.
- Atalanta 63 poin.
- Milan 49 poin.
- Roma 48 poin.
- Napoli 48 poin.
- Verona 42 poin.
- Bologna 41 poin.
- Sassuolo 40 poin.
- Cagliari 39 poin.
- Parma 39 poin.
- Fiorentina 34 poin.
- Sampdoria 32 poin.
- Udinese 32 poin.
- Torino 31 poin
- Lecce 28 poin.
- Genoa 27 poin.
- Brescia 21 poin.
- Spal 19 poin.
Klasemen Liga Italia dipastikan bakal terus berubah, lantaran Serie A masih harus memainkan 8-9 pertandingan lagi untuk menentukan siapa yang akan menjadi kampiun. Masih ada big match yang akan terjadi yaitu AC Milan yang akan menghadapi Napoli pada 13 Juli yang akan dimainkan di San Siro.
AS Roma dan Inter Milan juga akan bertemu di stadion Olimpico, tentu akan membuat klasemen berubah kembali.
Juventus akan menjamu sang penantang mereka di puncak klasemen yaitu Lazio pada tanggal 21 Juli 2020. Pertandingan ini akan menjadi penentu bagi kedua tim untuk menentukan siapa pemuncak akhir klasemen Liga Italia.
Juventus juga masih harus mengalami partai berat pada bulan Agustus tepatnya pada tanggal 3 nanti. Mereka akan menjamu Serigala Ibukota AS Roma di Stadion Juventus. Hasil pertandingan ini tentunya akan mengubah kembali papan klasemen Liga Italia.
Pada tanggal 3 Agustus juga akan mempertemukan Inter Milan dan tim penuh kejutan Atalanta. Stadion Atleti Azzurri d’Italia akan menjadi tempat pertandingan kedua tim.
Seperti yang kita tahu Atalanta saat ini juga sudah mengantongi tiket perempat final setelah mengalahkan Valencia.
Pertandingan Liga Italia setiap pekan tentunya sangat dinantikan, apalagi hingga saat ini belum ada yang aman di posisi mereka.
Dari klasemen Liga Italia sementara, pertanyaannya adalah apakah Juventus akan kembali mempertahankan Scudetto di tahun ini? Perlu diketahui bahwa Juventus sudah memenangkan Serie A selama 8 musim berturut-turut. (GaluhID/Putra)