“Pertandingan awal oleh anak usia 10 sampai 12 tahun, semuanya ada lima kelompok usia dari 9 sampai 13 tahun,” tambahnya.
Kompetisi Sepak Bola di Banjar Ruang Anak Kembangkan Bakat
Ketua PSSI Kota Banjar, Dadang Ramdhan Kalyubi menjelaskan terkait nya turnamen di wilayahnya.
Menurut Dadang, turnamen sepak bola di wilayahnya merupakan ruang bagi pecinta sepak bola mengembangkan bakatnya.
Apalagi kata Dadang, Kota Banjar ini terkenal selalu melahirkan atlet-atlet muda sepak bola yang luar biasa.
“Kemarin-kemarin ada beberapa atlet yang masuk memperkuat tim nasional Garuda Muda Indonesia dan berhasil menang,” katanya.
Kemudian, ada juga atlet-atlet sepak bola asal Kota Banjar yang mampu bersaing saat mengikuti academy training tingkat internasional.
“Kemarin ada anak SD di Banjar ikut kegiatan Juventus Academy Training Camp dan Coaching Clinic Sepak Bola dengan Juventus Akademi Internasional dan lolos,” ucapnya.