Jumat, Oktober 18, 2024

Kontingen Ciamis Raih Juara 1 Perlombaan Seni Porsenitas XI di Cilacap

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Kontingen Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meraih prestasi gemilang menjadi juara 1 perlombaan seni dalam ajang Pekan Olahraga dan Pentas Seni Perbatasan (Porsenitas) Kunci Bersama XI tahun 2024 di Cilacap.

Kepala Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga, Drs. H. Dadang Darmawan, M.Si membenarkan raihan prestasi tersebut, Sabtu (13/07/2024).

“Alhamdulillah kontingen Kabupaten Ciamis berhasil meraih juara 1 perlombaan seni pada ajang Porsenitas X1 di Cilacap,” ungkap Dadang.

Selain juara 1, Dadang juga menyampaikan bahwa Ciamis berhasil meraih juara 3 untuk stand terbaik dalam pameran produk unggulan daerah Porsenitas XI.

Dadang menyampaikan, dalam acara pentas seni tersebut, kontingen Kabupaten Ciamis menampilkan Tari Gajah Barong dari Sanggar Seni Lingga Purbasari Kecamatan Baregbeg.

Tari Gajah Barong menurut Dadang, merupakan simbol persatuan dan keberanian yang telah ada sejak zaman Galuh purba. Tari ini mengisahkan seorang panglima perang yang hampir kalah di medan perang.

Dadang melanjutkan, dalam situasi mendesak, sang panglima menggunakan ajian Gajah Barong, yaitu sebuah ajian mematikan yang memanggil arwah-arwah untuk memberikan kekuatan.

Ajian tersebut mampu mengeluarkan banyak bayangan, membuat jumlah pasukan terlihat berlipat ganda dan akhirnya mengalahkan musuh.

Namun, kendali ajian itu juga mengakibatkan korban di pihak pasukan sendiri.

Perang pun selesai, tetapi sang panglima meratapi kemenangan yang ia raih dengan mengorbankan banyak nyawa.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pabrik Kopra di Banjaranyar Ciamis Terbakar, Pemilik Rugi Puluhan Juta

Ciamis, galuh.id - Pabrik kopra di Desa Langkapsari, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar pada Jumat (18/10/2024) dini...

Artikel Terkait