Berita Ciamis, galuh.id – KPU Kabupaten Ciamis Jawa Barat lantik 795 Panitia Pemungutan Suara (PPS) di gedung Islamic Center Ciamis, Selasa (24/01/2023).
Dalam acara tersebut, hadir Wakil Bupati (Wabup) Ciamis Yana D Putra, Kapolres Ciamis, Dandim 0613 Ciamis dan unsur terkait.
Dalam pelaksanaannya, sebanyak 795 anggota PPS dari 265 desa se-Kabupaten Ciamis telah resmi dilantik dan diambil sumpah oleh Ketua KPU Ciamis.
Wabup Ciamis Yana pun meminta semua anggota PPS harus bisa memahami setiap tata aturan dan regulasi Pemilihan Umum (Pemilu).
“Untuk semua petugas atau penyelenggara Pemilu baik tingkat daerah atau provinsi harus benar-benar paham tata aturan dan segala regulasi Pemilu,” ucapnya
Menurut Yana, pahamnya terhadap regulasi dan tata aturan bisa menjadi salah satu syarat agar Pemilu berjalan dengan baik dan lancar.