Senin, November 25, 2024

Kuota Penerima BPNT di Ciamis Bertambah, KPM Bisa Cek Info ke Desa

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Sosial (Dinsos) Ciamis menyampaikan ada penambahan jumlah kuota BPNT atau program sembako dari Kemensos RI sebanyak 81.313 bagi KPM.

Demikian hal tersebut oleh Ilmayasa selaku Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Dinas Sosial Ciamis ungkapkan pada Kamis (5/8/2021).

Ia menjelaskan, merujuk pelaksanaan alokasi program sembako atau BPNT pada periode Juli-September, sesuai data KPM penerima Ciamis sebanyak 190.740 KPM.

Menurutnya, terjadi peningkatan yang signifikan yang tadinya pada periode bulan Juni sebanyak 107.343 KPM.

“Dari data bulan Juli-September, terjadi peruasan penerima BPNT yakni sebanyak 81.313 KPM. Yang tersebar di 27 kecamatan di Ciamis,” ucap Ilmayasa.

Sebagai tindak lanjut peruasan program pemerintah tersebut, pihaknya pun telah mengirim surat pemberitahuan ke setiap kecamatan di Kabupaten Ciamis.

Surat pemberitahuan agar pihak kecamatan memberikan informasi langsung ke tingkat desa perihal terjadinya data peruasaan penerima bantuan.

“Untuk data sendiri kita sudah sebar. Bekerja sama dengan Bank Mandiri. Sebagai salah satu bank penyalur BPNT atau program sembako,” ucap Ilmayasa.

Meskipun sudah menerima informasi sebagai penerima bantuan pada periode Juli, ia mengimbau agar masyarakat jangan sampai risau.

Sebab, Bank Mandiri sebagai bank penyalur terus melakukan pendistribusian Kartu keluarga Sejahtera (KKS) sebagai syarat menerima bantuan BPNT atau program sembako.

Apabila masyarakat ingin mengetahui apakah ia dapat bantuan atau tidak, maka bisa langsung mencari informasi ke pihak desa.

“Karena dari pihak kecamatan juga sudah kirim BNBA (by name by address) siapa saja yang menerima bantuan program sembako ini,” pungkasnya. (GaluhID/Aldi)

Editor : Evi

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Tanah Amblas di Cimaragas Ciamis Rusak Bangunan Madrasah

Ciamis, galuh.id - Peristiwa tanah amblas terjadi di Dusun Bojongmalang, Desa Bojongmalang, Kecamatan Cimaragas, Kabupaten Ciamis, pada Senin (25/11/2024)...

Artikel Terkait