Setelah beberapa kali membuat kesalahan dalam hal finishing touch, akhirnya gol yang ditunggu-tunggu tercipta.
Lewat sundulan Ganjar Kurniawan pada menit ke-42, berhasil merobek gawang Gabsis Sambas. Skor 1-0 untuk PSGC bertahan hingga babak pertama usai.
Pada babak kedua, intensitas hujan mulai deras membuat lapangan di Stadion Galuh terdapat genangan air di beberapa lokasi.
Namun, hal tersebut tak menyurutkan kedua tim untuk bertanding di lapangan yang penuh dengan air tersebut.
Jual beli serangan pun terjadi, dengan PSGC Ciamis tampak lebih mendominasi akan jalannya pertandingan.
Namun, di atas lapangan yang penuh dengan air dan hujan semakin deras membuat keduanya kesulitan dalam bermain.
Sehingga skor 1-0 untuk kemenangan PSGC Ciamis pun tak berubah. (GaluhID/Dhi)