Kompetisi Liga Indonesia akan ditunda hingga akhir Juli tahun 2021. Alasan molornya jadwal Liga 1 ini karena meroketnya kasus Covid-19 di Indonesia.
Padahal PSSI sendiri telah menyusun format kompetisi Liga dengan tingkat resiko yang sangat minim. Bahkan PSSI sendiri sudah mendapatkan izin dari kepolisian Republik Indonesia pada akhir bulan Mei 2021.
Sebelumnya, gelaran Piala Walikota Solo 2021 pun diundur sehari sebelum kick off dimulai. Mundurnya jadwal tersebut datang dari Polda dan gubernur Jawa Tengah. Karena meningkatnya kasus Covid-19 di Indonesia.
Masyarakat pun mulai pesimis dengan nasib Liga 1 dan Liga 2 yang rencananya akan bergulir bulan Juli 2021. Benar saja, PSSI telah mengumumkan secara resmi pemunduran jadwal Liga 1 dan Liga 2.
Semua kerja keras PSSI, PT LIB dan juga semua elemen sepak bola jadi sia-sia sudah. Karena ada surat dari BNPB untuk memundurkan kembali jadwal kompetisi Liga yang telah disusun PSSI dan PT LIB.
Keputusan Liga 1 resmi diundur ini pastinya akan membuat semua pecinta sepak bola kembali kecewa. Padahal euforia kebangkitan sepak bola Indonesia mulai meningkat. (GaluhID/Putra)