Berita PSGC, galuh.id – Kondisi PSGC Ciamis sedang terpuruk di liga 2 tahun 2019. PSGC tercatat belum pernah menang sejak bergulirnya Liga 2 tahun 2019.
Sampai pertandingan ke-5 melawan Perserang Serang di Stadion Maulana Yusuf, PSGC harus kembali menelan kekalahan dengan skor 1-0.
Manajemen PSGC Ciamis melalui Erwan Dermawan menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Ciamis, terutama kepada semua suporter PSGC.
“Kami mewakili manajemen mohon maaf belum memberikan yang diharapkan seluruh masyarakat Ciamis dan suporter PSGC, namun hal itu bagi kami jadi dorongan untuk terus selalu berbuat yang terbaik untuk PSGC yang kami cintai dan kebanggaan Ciamis,” ujar Erwan kepada Galuh ID, Sabtu (20/7/2019).
Memang sulit dengan kondisi saat ini, terutama, kata Erwan, dengan mental pemain yang tidak mudah untuk kembali normal. Butuh waktu yang cukup lama dan orang yang profesional untuk menumbuhkan kembali semangat skuad Laskar Galuh 2019 tersebut.
“Tidak mudah untuk mengembalikan mental para pemain yang saat ini sedang terpuruk, butuh waktu yang cukup dan orang yang bisa membangkitkan mental, namun tekad kami walaupun dengan kondisi yang sulit ini akan terus berusaha bagaimana caranya kita bangkit dan bisa menang di laga selanjutnya,” tuturnya.
Erwan juga menyampaikan terima kasih kepada semua suporter yang begitu peduli dan cinta terhadap tim kebanggan warga tatar Galuh ini. Pihaknya meminta suporter PSGC tetap mendukung tim dalam keadaan apapun.
“Kami pun sedih dengan kondisi PSGC saat ini, tapi gimana lagi mungkin takdir belum memberikan kemenangan buat tim kebanggaan kami semuanya, kami mohon doanya agar PSGC segera bangkit,” paparnya.
Pihaknya akan terus mengevaluasi semua kekurangan yang ada di tim PSGC Ciamis Liga 2 ini, menurutnya hal itu tak mudah, tapi dirinya bersama manajemen yang lain akan bekerja keras untuk membangkitkan PSGC agar segera bangkit dari keterpurukan.
“Kerja keras yang kami lakukan saat ini agar PSGC bangkit dari keterpurukan, bagaimanapun caranya akan kami lakukan demi PSGC yang kami cintai,” ucapnya. (galuh.id/Arul)