Namun kedatangan para pemain anyar itu, Liverpool harus kehilangan salah satu pemain andalannya yakni Sadio Mane yang pindah ke Bayern Munchen.
Setelah menghadapi Liverpool, Manchester United masih memiliki jadwal pramusim di Asia, yakni bakal terbang ke Australia.
Di negara Kangguru itu, mereka akan menghadapi Melbourne Victory dan Crystal Palace di Melbourne. Serta Aston Villa yang digelar di Perth.
Selanjutnya, Harry Maguire dan kawan-kawan bakal kembali ke Eropa untuk menghadapi Atletico Madrid di Oslo, Norwegia.
Pada laga pamungkas dalam rangkaian pertandingan pramusim, Manchester United akan menjalani uji coba terakhir di Old Trafford.
Tim berjulukan The Reds Devils itu bakal menghadapi Rayo Vallecano, pada 30 Juli 2022 atau sepekan sebelum kick off Premier League 2022/2023. (GaluhID/Dhi)