Jumat, November 22, 2024

Mimpi Buruk Kalteng Putra, Tim Pertama yang Terdegradasi ke Liga 2 2020

Baca Juga

Info Liga 2, galuh.id – Persipura Jayapura sukses menahan imbang 0-0 tuan rumah Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Kamis (12/12) malam.

Kemenangan yang dinantikan Kalteng Putra pada pekan ke-32 gagal terwujud. Menjamu Persipura, Kalteng Putra hanya meraih satu poin setelah skor berakhir imbang 0-0. Tim berjulukan Isen Mulang itu kesulitan menembus barisan pertahanan Persipura.

Hasil ini jelas menjadi mimpi buruk bagi Kalteng Putra. Tim yang pada musim 2019 ini baru promosi ke Liga 1 harus menerima pil pahit yaitu terdegradasi ke Liga 2 2020. Hal ini lantaran tabungan 31 poin mereka tak lagi bisa mencukupi finis diposisi 15 sebagai zona aman bertahan di Liga 1.

Saat ini Kalteng Putra sudah mengelar 32 pertandingan dengan tabungan 31. Sisa dua laga tersisa melawan Bhayangkara FC (16/12) dan Persija Jakarta (22/12), tak akan bisa menolong mereka ke zona aman. Meski semua laga yang akan dilakoni berakhir dengan kemenangan.

Mereka kini tertinggal tujuh poin dari Persija Jakarta yang menempati posisi ke-15, yang saat ini berada satu strip di zona aman. Saat ini dua klub lainnya yang berada di zona degradasi harap-harap cemas. Semen Padang (31) dan Badak Lampung (33).

Laga hidup mati tersaji antara di Stadion Sumpah Pemuda, Kamis (12/12). Badak Lampung secara dramatis harus menerima kekalahan atas Bhayangkara FC 2-3 padahal mereka bermain dikandang sendiri.

Nasib Badak Lampung FC akan ditentukan melalui hasil pertandingan yang mempertemukan Persija Jakarta melawan Madura United, Jumat (13/12/2019).

Apabila Persija Jakarta berhasil mengalahkan Madura United, maka Badak Lampung FC dipastikan terdegradasi ke Liga 2 musim depan.

Sementara Semen Padang yanf baru akan bertanding esok hari Jumat (13/12) malam, melawan PSIS Semarang. Bagi Semen Padang pun laga ini sangatlah krusial, karena bila mengalami kekalahan maka dipastikan degradasi.

“Kami tahu bahwa hanya kemenangan yang bisa membuat kami bertahan di Liga 1, kami menargetkan meraih kemenangan besok. Tak ada yang lain,” ucap Pelatih Semen Padang, Eduardo Almeida, dalam jumpa pers jelang pertandingan, Kamis (12/12). (GaluhID/Dhi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait