Berita Ciamis, galuh.id – Atasi minyak goreng langka di Ciamis, Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat distribusikan minyak goreng murah di Pasar Manis Ciamis, Rabu (23/2/2022).
DKUKMP Ciamis menyediakan sekitar 8000 liter minyak goreng curah untuk para pedagang minyak goreng.
Kepala Bidang Perdagangan DKUKMP Ciamis, Indra Mulyana mengatakan, distribusi minyak goreng curah tersebut khusus untuk para pedagang.
Baca Juga: Bupati Ciamis Doakan Ridwan Kamil Jadi Presiden, Begini Responnya
“Pemerintah menjual minyak goreng curah dengan harga khusus yakni Rp 10.500 per liter,” kata Indra.
Lanjut Indra, jika minyak goreng curah itu nantinya dijual oleh pedagang, maka harganya tidak boleh lebih dari harga harga eceran tertinggi (HET) yakni Rp 11.500 per liter atau jika dikonversi ke kilogram yakni Rp.12.650 per kilogram.
“Untuk membeli minyak goreng yang disediakan pemerintah itu syaratnya harus pedagang. Pedagang juga harus melampirkan fotokopi KTP serta menandatangani fakta integritas,” jelasnya.
Indra menuturkan distribusi operasi minyak goreng murah ini merupakan upaya pemerintah dalam menekan kelangkaan minyak goreng di Ciamis.
“Ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menekan hal itu, sehingga nantinya minyak goreng tidak lagi langka,” ungkapnya.
Asisten Daerah (Asda) II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Ciamis, Aef Saefulloh mengatakan distribusi minyak goreng curah itu berawal dari langkanya stok minyak goreng curah.
“Jadi pendistribusian minyak goreng curah itu hasil dari usulan Pemkab Ciamis kepada Kementerian Perdagangan melalui Gubernur Jawa Barat,” ujarnya.
Hasil usulan itu, kata Aef, Ciamis mendapatkan pasokan 8000 liter minyak goreng dari Kementerian Perdagangan.
“Permasalahan kelangkaan minyak goreng bukan hanya di Kabupaten Ciamis. Melainkan di daerah lain juga saling berebutan ketika melihat di media televisi,” katanya.
Kemudian kata Aef, distribusi minyak goreng curah itu untuk sementara hanya dipusatkan di Pasar Manis Ciamis. Selanjutnya distribusi minyak goreng akan menyesuaikan dengan kebutuhan.
“Jadi sesuai informasi dari Kementerian Perdagangan, stok minyak goreng curah di Ciamis hingga bulan Puasa ke depan dipastikan akan mencukupi,” kata Aef. (Tony/GaluhID)