“Saya kan sedang merehab rumah. Jadi motor saya simpan di luar. Saya tidak menduga akan terjadi seperti ini. Biasanya aman-aman saja,” katanya.
Motor milik ibu rumah tangga yang diembat maling berwarna hitam polet merah, spion warna silver salur, jok robek dan body kendaraan lecet-lecet.
Korban menduga, pelaku pada saat mengambil motornya tidak sendirian. Sebab waktu tengah malam, terdengar suara kendaraan bermotor yang bolak balik.
Padahal di kampungnya itu ketika sudah tengah malam, semua warga termasuk dirinya tidak lagi beraktivitas apa pun.
“Tadi tetangga saya ada yang mengatakan sekitar pukul 02.00 WIB dini hari terdengar dua suara motor beriringan ke jalan bawah,” jelas Rostika.
“Tetangga saya tahu ada dua suara motor ketika bangun tidur karena ingin buang air kecil,” sambungnya.
Kemungkinan, pencuri membawa kabur motornya ke arah Banjarsari. Kemungkinan juga motor itu akan mogok karena bensinnya sudah hampir habis.
“Bagi siapa saja yang menemukan motor Honda Beat dengan ciri-ciri yang telah saya sebutkan, bisa menghubungi saya di nomor WA 085861078525,” pungkasnya. (GaluhID/Uus)
Editor : Evi