Berita Pangandaran, galuh.id – Nasabah PNM (Permodalan Nasional Madani) di Pangandaran Jawa Barat mendapatkan pelatihan untuk meningkatkan kapasitas usaha, Jumat (19/7/2024) lalu.
Kegiatan pelatihan yang memiliki tema Pelaksanaan Akuisisi dan Aktivasi Agen BRILink, PNM Digi Nasabah, Dana Lingkar dan Mekaar Tumbuh di Unit Mekaar Pangandaran berlangsung di Aula Desa Pangandaran.
Kepala Area Pengawasan PNM Cabang Tasikmalaya Wilayah Pangandaran, Nopiya yang juga menjadi narasumber pada kegiatan tersebut menyampaikan tujuan dari pelatihan.
Menurut Nopiya, tujuan kegiatan Program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) yaitu untuk meningkatkan kapasitas usaha Nasabah PNM.
“Kegitan ini tujuan utama dari Program PKU ini yaitu untuk meningkatkan kapasitas usaha nasabah PNM,” ungkap Nopiya.
Selain itu, Nopiya juga menyampaikan bahwa pelatihan tersebut bernama pelatihan PKU MBA MAYA (Membina dan Memberdaya).
“Iya, sesuai namanya, kami terus berupaya membina dan juga memberdaya agar nasabah terus meningkat kapasitas usahanya,” jelas Nopiya.
Sehingga, masih menurut Nopiya, pelatihan tersebut memiliki beberapa manfaat yang akan nasabah rasakan setelah mengikuti pelatihan.