Berita Ciamis, galuh.id – Gereja Katolik Santo Yohanes Ciamis menggelar vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun pada perayaan Natal 2021 ini.
Pastor Gereja Santo Yohanes, Romo Albertus Gatot Hendrasto, mengatakan kegiatan tersebut merupakan kerja sama dengan Polres Ciamis.
Kegiatan itu dalam rangka mendukung program pemerintah mensukseskan vaksinasi Covid-19. Sasaran vaksinasi adalah anak usia 6-11 tahun.
Selain jemaat gereja Santo Yohanes, pihaknya juga mempersilahkan jemaat dari gereja-gereja lain dan masyarakat pada umumnya.
“Vaksinasi dilaksanakan hanya satu hari dengan target 100 orang anak usia 6-11 tahun,” ucap Romo Albertus, Sabtu (25/12/2021).
Dalam acara itu ada beberapa Sinterklas yang ikut meramaikan suasana vaksinasi di hari Natal. Tujuannya agar anak-anak yang divaksin merasa terhibur.
Menurut Romo Albertus, dalam pelaksanaan vaksinasi ini, pihaknya sengaja mengajak para pemuda di gereja katolik ini untuk menjadi Santa.