Berita Ciamis, galuh.id – Salah satu tempat favorit bagi warga Ciamis untuk ngabuburit atau menunggu datangnya waktu berbuka puasa yaitu Alun-alun.
Bahkan setiap hari pada bulan ramadan ini Alun-alun Ciamis tidak pernah sepi dari pengunjung.
Namun bagi warga yang ngabuburit di Alun-alun hendaknya agar selalu menjaga kebersihan dan mematuhi protokol kesehatan (prokes).
Kepala DPRKPLH Ciamis Taufik Gumelar mengimbau kepada warga masyarakat yang ngabuburit di Alun-alun Ciamis agar senantiasa menaati prokes.
“Kami imbau kepada warga yang ngabuburit agar mematuhi prokes, kemudian senantiasa menjaga kebersihan Alun-alun,” ucapnya, Sabtu (24/4/2021).
Bulan Ramadan dalam kondisi pandemi Covid-19 mengharuskan warga untuk selalu menerapkan prokes guna mencegah penyebaran virus.
Alun-Alun Ciamis menjadi salah satu tempat favorit ngabuburit warga pada bulan suci ramadan ini.
Banyak pengunjung memadati alun-alun untuk sekedar bersantai atau bermain bersama anak sambil menunggu datangnya waktu berbuka puasa.
Tak sedikit juga pedagang yang menjual berbagai macam takjil baik makanan maupun minuman segar menjelang buka puasa.
DPRKPLH bersama Dinas terkait seperti Dishub DKUKMP mengatur para PKL yang berjualan di sekitar Alun-alun Ciamis agar tertib dengan jaga jarak antar pedagang.
“Kami atur penetapan lokasi untuk para PKL agar ada jarak antar pedagang,” jelas Taufik.
Sementara personel Satpol PP bersiaga untuk menjaga ketertiban dan memastikan para pengunjung maupun pedagang menerapkan protokol kesehatan.
Taufik berharap warga masyarakat yang ngabuburit termasuk para pedagang tetap menaati prokes dan selalu menjaga kebersihan.
Ia juga mengajak warga untuk mematuhi anjuran pemerintah demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Alun-alun Ciamis.
“Ngabuburit tetap patuhi prokes. Hanya kesadaran diri sendiri yang bisa membuat kondisi ini cepat berlalu dan aktivitas bisa kembali normal seperti semula,” pungkasnya. (GaluhID/Evi)