“Kepada seluruh panitia agar bertindak jujur. Jangan sampai ada yang dirugikan. Kita harus menjadi tuan rumah yang baik,” ucap Herdiat.
Kemudian, ia menjelaskan kepada panitia dan peserta, bahwa event Open Tournament Petanque Bupati Cup 2022 ini adalah pemanasan menuju gelaran Porprov.
“Mari sama-sama jadikan event ini sebagai ajang pemanasan menuju Porprov Jabar mendatang,” jelasnya.
Sebagai informasi, pada akhir 2022 nanti, Kabupaten Ciamis akan menjadi salah satu tuan rumah pelaksanaan Porprov Jawa Barat.
Oleh sebab itu, persiapan demi persiapan pun terus dilakukan sampai dengan saat ini.
Dalam akhir sambutannya, Herdiat mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh peserta Open Tournament Petanque Bupati Cup 2022.
“Selamat bertanding seluruh peserta. Semoga dengan adanya event ini dapat melahirkan atlet yang profesional. Dan dapat berkompetisi di event yang lebih tinggi,” tandasnya.
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra, unsur Forkopimda, Ketua KONI, dan Kepala OPD lingkup Kabupaten Ciamis. (GaluhID/Evi)