“Pertandingan itu berat bagi kami,” kata Keo, yang dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam laga Indonesia vs Kamboja.
Timnas Indonesia mengawali kiprahnya di Piala AFF 2022, dengan memenangkan laga Grup A kontra Kamboja dengan skor 2-1.
Dua gol Indonesia tercipta oleh Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman, meski Kamboja mampu memperkecil kedudukan melalui Shareit Kriya.
Kemenangan atas Kamboja itu membuat Indonesia menduduki posisi ketiga klasemen sementara Grup A Piala AFF 2022 dengan tiga poin.
Sementara yang menempati pimpinan klasemen adalah Thailand yang kedua adalah Filipina di posisi kedua
Selanjutnya Indonesia akan bertandang ke markas Brunei Darussalam di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (26/12/2022) mulai pukul 17.00 WIB. (GaluhID/Dhi)