Jumat, November 22, 2024

Peluang Ekonomi Ciamis Jadi Tuan Rumah Porprov Jabar 2022

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Penunjukan kabupaten Ciamis sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jabar 2022 menjadi peluang bagi masyarakat.

Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis, Erwan Darmawan, mengatakan ada 3 target ketika nanti Ciamis menjadi tuan rumah.

”Seperti sukses penyelenggaran, sukses adminitrasi dan sukses ekonomi,” katanya, Jumat (15/1/2021).

Event besar kali ini, kata Erwan, menjadi kebanggaan ataupun sejarah bagi masyarakat kabupaten Ciamis, terutama meningkatnya sebuah perekonomian.

Menurutnya, Ciamis sangat kurang dari segi penginapan. Oleh karena itu, dengan penunjukan Ciamis sebagai tuan rumah Porprov bisa menjadi peluang bagi masyarakat.

“Terutama yang dekat dengan area venue. Masyarakat bisa membuat semacam homestay. Untuk menginap para tamu maupun atlet nantinya,” jelasnya.

Dengan membuat homestay, lanjut Erwan, bisa menjadi peluang bagi masyarakat ketika ada tamu atau atlet yang datang mencari sebuah penginapan.

Tak hanya itu saja, masyarakat pun dapat berjualan di sekitar venue cabang olahraga (cabor). Atau bisa juga membuat pameran produk khas Ciamis.

”Tujuannya agar masyarakat luas lebih mengenal produk Ciamis. Jadi, harus benar-benar memanfaatkan peluang ini,” ucapnya.

Lebih lanjut Erwan pun menyampaikan, ada 9 cabang olahraga yang akan dipertandingkan dalam Porprov Jabar ke 14 tahun 2022 di Ciamis.

Antara lain cabor atletik, balap sepeda, sepak bola, panjat tebing, tenis meja, wushu, petanque, soft tenis dan muaythai.

Tentunya, kata Erwan, sebuah kebanggaan dan kehormatan bahwa kabupaten Ciamis menjadi tuan rumah Porprov Jabar, meski hanya mempertandingkan 9 cabor saja.

Erwan menambahkan, Ciamis sudah siap menjadi tuan rumah grand opening dan penutupan Porprov Jabar 2022. “Dari segi venue pun kami sudah ada,” tandasnya. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Statistik Impresif Jay Idzes di Timnas Indonesia, Tak Tergantikan!

olahraga, galuh.id- Jay Idzes kini menjadi pilar utama lini belakang Timnas Indonesia dan memiliki statistik yang impresif. Sejak bergabung pada...

Artikel Terkait