“Saat ini sudah melaksanakan sebanyak tiga kali di Kecamatan Cikoneng, Sadananya, dan Tambaksari,” ucap Engkus.
Sumber pendanaan untuk kegiatan OPM ini berasal dari dekonsentrasi Badan Pangan Nasional (BAPANAS).
Menandakan bahwa pemerintah bertekad untuk mengatasi persoalan inflasi melalui aksi yang dilakukan.
Upaya untuk memastikan ketersediaan dan harga pangan di masyarakat yakni melalui Bazar Belanja Murah (BBM), sebuah inovasi dari Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Ciamis.
Awal tahun ini, BBM telah berlangsung di 14 wilayah Kecamatan, memberikan kemudahan bagi penduduk setempat dalam memperoleh makanan dengan harga terjangkau.
Harapan, masyarakat dapat merasakan keuntungan nyata dalam kehidupan sehari-hari melalui kendali inflasi yang tercapai lewat tindakan ini. (GaluhID/Tegar)
Editor : Evi