Senin, Oktober 21, 2024

Penampilan Gemilang Maarten Paes Dapat Pujian FIFA, AFC, Hingga Klub 

Baca Juga

olahraga, galuh.id– Penampilan gemilang Maarten Paes bersama Timnas Indonesia berhasil mendapatkan apresiasi luas dari berbagai pihak, mulai dari FIFA, AFC, hingga klub sepak bola dalam dan luar negeri.

Maarten Paes menjalani debut bersama Timnas Indonesia pada Jumat (5/9/2024) saat melawan Arab Saudi di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Dalam laga tersebut Maarten Paes menunjukkan performa impresif dan menjadi Man of The Match. 

Salah satu momen paling berkesan adalah saat ia berhasil menggagalkan tendangan penalti dari pemain bintang Arab Saudi, Salem Al-Dawsari.

Penyelamatan yang gemilang dari kiper milik FC Dallas tersebut membantu Timnas Indonesia mengakhiri pertandingan dengan hasil imbang 1-1.

Kepercayaan terhadap Maarten Paes tidak berhenti saat itu saja. 

Pada pertandingan selanjutnya, Maarten Paes kembali mendapat kepercayaan untuk menjaga gawang Indonesia saat melawan Australia pada Selasa (10/9/2024).

Lagi-lagi, Paes tampil luar biasa dengan melakukan banyak penyelamatan krusial, dan pertandingan berakhir imbang 0-0. 

Penampilan solidnya membuat Maarten Paes kembali menjadi Man of The Match.

Pujian untuk Penampilan Gemilang Maarten Paes

Pujian terhadap Maarten Paes mengalir deras setelah pertandingan kontra Australia. 

FIFA menjadi salah satu pihak yang pertama kali memberikan apresiasi.

Yakni melalui akun Instagram resmi mereka, @FIFAworldcup, dengan komentar singkat namun penuh makna, “Makin pas bareng Paes.”

Federasi Sepak Bola Asia (AFC) juga ikut memuji penampilan Maarten Paes melalui akun resmi mereka, @AFCasiancup. 

AFC memuji keberhasilan Timnas Indonesia yang tidak terkalahkan dalam dua pertandingan awal Grup C, dengan kontribusi besar dari Maarten Paes. 

“Tak terkalahkan pada dua laga. Maarten Paes,” tulis AFC.

Baca juga: Timnas Indonesia Imbang Lawan Australia, Warga Ciamis Tetap Sumringah Nobar Bareng Herdiat-Yana

Klub Liga 1, Persik Kediri, turut memberikan penghargaan atas penampilan luar biasa Paes. 

Dalam pernyataannya, Persik menyoroti peran penting sang kiper dalam membantu Indonesia meraih dua poin dari dua pertandingan kualifikasi.

“Apresiasi untuk sang penjaga gawang yang tampil cemerlang dan selalu menjadi Player of the Match,” tulis Persik.

Tak ketinggalan, FC Dallas, klub asal Amerika tempat Maarten Paes bermain, turut bangga dengan prestasi kiper mereka. 

Dalam unggahan mereka, FC Dallas menampilkan statistik Paes yang mencatatkan satu cleansheet dan dua kali terpilih sebagai pemain terbaik.

Menariknya, klub ini menggunakan bahasa Indonesia dalam postingannya. 

“2 matches, 1 cleansheet, 2X MOTM. Menyala Abangku,” tulis FC Dallas.

Pujian dari berbagai belahan dunia ini semakin menegaskan posisi Maarten Paes.

Yakni sebagai salah satu pemain kunci yang bisa membawa Timnas Indonesia menuju prestasi lebih tinggi di kualifikasi Piala Dunia 2026.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Calvin Verdonk Makin Nyaman Meski Jadi Bahan Eksperimen Shin Tae-yong

olahraga, galuh.id- Calvin Verdonk kini semakin nyaman dengan posisi barunya di Timnas Indonesia, hasil dari eksperimen pelatih Shin Tae-yong.  Pemain...

Artikel Terkait