Namun apabila para peserta segera membeli pelatihan pertama sebelum 30 hari setelah pihak Prakerja menyatakan lolos, maka insentif akan cair.
Setelah para peserta menyelesaikan pelatihan dengan sempurna insentif Rp. 2,4 juta akan tampil pada dashboard akun Prakerja.
Jika insentif tidak kunjung cair, berarti ada kekurangan dalam proses penyelesaian pelatihan. Penyebab insentif Prakerja lama cair bisa karena hal-hal sederhana yang jarang menjadi perhatian para peserta.
Penyebab insentif Prakerja lama cair memang perlu mendapat perhatian para peserta. Karena hal itu dapat mempengaruhi efektifitas pelaksanaan kepesertaan Kartu Prakerja.
Peserta Kartu Prakerja Akan Mendapatkan Insentif
Sebagai informasi, para peserta Kartu Prakerja akan mendapatkan insentif sebesar Rp. 2,4 juta. Dana tersebut akan masuk ke rekening masing-masing secara bertahap.
Peserta akan mendapatkan dana cair ke rekening sejumlah Rp. 600 ribu per bulan. Pihak Prakerja akan mengirimkan dana tersebut kepada peserta selama empat bulan.
Insentif akan masuk ke rekening apabila peserta telah menyelesaikan pelatihan. Namun ternyata ada juga yang telah menyelesaikan pelatihan tapi insentif lama cair bahkan tak kunjung cair.