Galuh.id– Klub Eredivisie, NEC Nijmegen, memberikan sorotan terkait performa Calvin Verdonk, yang tampil bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Melalui laman resmi klub, NEC Nijmegen melaporkan debut Calvin Verdonk di Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, pada Selasa (11/6/2024).
Dalam pertandingan tersebut, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0.
Yakni berkat gol dari Thom Haye pada menit ke-32 dan Rizky Ridho pada menit ke-56.
NEC Nijmegen menyoroti bahwa Verdonk, bek berusia 27 tahun, telah menyelesaikan proses naturalisasinya sebagai warga negara Indonesia pada awal pekan ini.
Karena seluruh rangkaian naturalisasinya telah selesai, Calvin Verdonk bisa berpartisipasi dalam pertandingan melawan Filipina.
Calvin Verdonk menjadi starter dan ditarik keluar pada menit ke-67 setelah Indonesia unggul 2-0.
Performa Calvin Verdonk dan Perjuangan Meraih Tiket Piala Dunia 2026
Usai mencicipi debut manisnya bersama Timnas Indonesia, klub Calvin Verdonk juga menyoroti perjuangan skuad Garuda kedepannya.
NEC Nijmegen menyebut Calvin Verdonk bersama Timnas Indonesia akan memulai perjuangan untuk mendapatkan tempat di Piala Dunia 2026.
“Dengan kemenangan tersebut, Indonesia finis di peringkat kedua grup pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia telah mengamankan diri di babak penyisihan ketiga dan terakhir. Usai musim panas, Verdonk dan rekan senegaranya akan memburu tiket kejuaraan dunia,” tulis NEC Nijmegen.
Sebanyak 18 negara, termasuk Timnas Indonesia, lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Ke-18 tim akan terbagi ke dalam tiga grup yang masing-masing terdiri dari enam tim.
Baca juga: Pertandingan yang Harus Dilalui Timnas Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia masuk ke dalam pot 6, bersama Kuwait dan Korea Utara, dengan pengundian yang akan berlangsung pada 27 Juni 2024.
Pada putaran ketiga nanti, Timnas Indonesia akan memainkan sepuluh pertandingan dengan jadwal yang sangat padat.
Yakni pada 5 dan 10 September 2024, 10 dan 15 Oktober 2024, 14 dan 19 November 2024, 20 dan 25 Maret 2025, serta 5 dan 10 Juni 2025. (GaluhID/Dianti)