Selasa, September 17, 2024

Peringatan Hari Jadi Milik Masyarakat Ciamis, Pelaksanaannya Tersebar di Beberapa Wilayah

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Peringatan hari jadi milik masyarakat Kabupaten Ciamis Provinsi Jawa Barat, dan pelaksanannya tersebar di beberapa wilayah kecamatan.

Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra menyampaikan hal itu saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Jadi ke-381 Kabupaten Ciamis, Minggu (11/6/2023).

Yana dalam sambutannya pada upacara yang berlangsung di Taman Lokasana Ciamis menyampaikan bahwa peringatan hari jadi merupakan milik masyarakat.

Begitu juga dalam pelaksanaannya seperti olahraga, seni, keagamaan, pelayanan dan yang lainnya, menurut Yana, hendaknya seluruh masyarakat dapat mengikutinya.

“Untuk itu berbagai kegiatan rangkaian hari jadi baik olahraga, seni, keagamaan, pelayanan, dan yang lainnya kita laksanakan dengan tersebar di beberapa wilayah kecamatan,” jelas Yana.

Namun mengawali sambutannya, Yana menyampaikan permohonan maaf dari Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat yang tidak dapat hadir.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

KPU Rakor Siapkan Pembentukan KPPS untuk Pilkada Ciamis 2024

Berita Ciamis, galuh.id - KPU gelar rakor persiapan pembentukan calon anggota KPPS untuk Pilkada Ciamis Provinsi Jawa Barat di...

Artikel Terkait