Jumat, November 22, 2024

PGRI Ciamis Bakal Adakan Pelatihan dan Pembinaan Bagi Guru

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat berencana mengadakan pelatihan dan pembinaan bagi para guru di Kabupaten Ciamis.

Ketua PGRI Ciamis Asep Saepul Rahmat mengatakan, pemilihan Ketua Cabang PGRI tingkat Cabang se-Kabupaten Ciamis sudah selesai dilaksanakan dan masing-masing sudah terisi Kepengurusan.

“Jadi, setelah terbentuk para pengurus di tingkat Cabang ini, PGRI Kabupaten Ciamis berencana mengadakan pelatihan dan pembinaan bagi para guru,” kata Asep, Sabtu (19/3/2022).

Menurutnya, program kerja PGRI Kabupaten Ciamis tersebut rencananya akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Asep memandang pelatihan dan pembinaan guru itu sangat penting guna meningkatkan kompetensi para guru.

“Sehingga guru dapat melaksanakan tugas dan fungsi pokoknya secara profesional dan bertanggung jawab,” katanya.

“Terutama dalam kondisi saat ini pandemi Covid-19 yang berkepanjangan, tentu guru harus memiliki kreasi dan inovasi,” lanjutnya.

Proses Pembelajaran Daring dan dan Luring Harus Kreatif dan Inovatif di Ciamis

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait