Berita Banjar, galuh.id – Polres Banjar Polda Jawa Barat bersama Forum Solidaritas Buruh (FSB) membagikan paket sembako ke kaum jompo.
Kegiatan ini berlangsung di Lingkungan Tanjungsukur RW 17, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar pada Kamis (09/11/2023)
Menurut Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, kegiatan bakti sosial (Baksos) ini merupakan agenda rutin.
Kegiatan seperti ini kata Bayu, terus akan pihaknya lakukan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan di wilayahnya bertugas.
“Jika memang ada yang membutuhkan, Polres Banjar siap membantu, karena ini bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat,” katanya.
Dalam kegiatan bakti sosial ini, sebanyak 48 paket sembako dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu seperti yatim piatu dan jompo.