Mapolres Ciamis, galuh.id – Polres Ciamis menggelar buka bersama dengan para wartawan dari PWI Ciamis dan IJTI Galuh Raya di Mapolres Ciamis, Sabtu (11/05/2019).
“Kegiatan ini dalam rangka menjalin silaturahmi antara kepolisian dengan para awak media yang bertugas di wilayah hukum Kepolisian Resor Ciamis,” ujar Kapolres Ciamis, AKBP Bismo Teguh Prakoso saat sambutan di acara buka bersama.
Teguh mengatakan buka bersama dengan para wartawan tersebut merupakan bentuk kedekatan dan kerjasama kemitraan yang harus terus terjalin dengan baik dan bersinergi.
Alhamdulilah kerjasama dengan para awak media selama saya bertugas di Kepolisian Resor Ciamis terjalin dengan baik,” tuturnya.
Lanjut Bismo, kegiatan buka bersama seperti ini akan terus dilakukan agar silaturahmi dan sinergitas dengan Jajaran Polres terus terjaga.
Bismo juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh wartawan yang telah bekerjasama menciptakan dan menjaga situasi di wilayah hukum Kepolisian Resor Ciamis selama pesta demokrasi Pemilu 2019.
“Peran media sangat penting dalam menjaga situasi dan kondisi terutama dalam mengatasi berita-berita hoaks yang saat ini sangat banyak beredar,” pungkasnya. (galuh.id/Arul)