Selasa, November 26, 2024

Potensi Ekonomi, Bupati Ciamis Dukung Pengembangan Budidaya Domba dan Kambing

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Untuk meningkatkan produksi dan konsumsi pangan hewani, Bupati Ciamis dukung pengembangan budidaya domba dan kambing di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Hal itu ia ungkapkan saat menghadiri pelantikan Himpunan Peternak Domba/Kambing Indonesia (HPDKI) Ciamis periode 2022-2027 di Aula Disdik Ciamis, Rabu (2/2/2022).

Menurut Herdiat, budidaya domba dan kambing memiliki prospek yang sangat jelas dan menjanjikan.

Oleh sebab itu, ia mengajak para pengurus HPDKI Ciamis untuk memaksimalkan potensi ekonomi dari hewan berbulu tersebut.

Dibalik potensi ekonomi itu, kata Herdiat, maka akan meningkatkan kesejahteraan para peternak.

Selain dagingnya dapat dikonsumsi, bulu, kulit hingga kotoran domba dan kambing juga memiliki nilai ekonomis.

Apalagi menjelang hari raya Idul Adha dan Idul Fitri, banyak sekali masyarakat Ciamis yang membeli domba maupun kambing.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Polres Ciamis Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada

Ciamis, galuh.id - Polres Ciamis Polda Jabar menggelar apel pergeseran pasukan Operasi Mantap Praja Lodaya 2024 dalam rangka pengamanan...

Artikel Terkait