Hal tersebut tentu berbeda dengan Sandy Walsh dan Jordi Amat yang secara usia lebih matang sehingga bisa memutuskan dengan cepat.
“Kalau Sandy Walsh dan Jordi Amat kan sudah dewasa, lebih matang, tak perlu diskusi ke orang tua,” tambah Hasani.
PSSI dan pelatih Shin Tae-yong telah bertemu dengan Menpora Zainudin Amali untuk membahas proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Dalam pertemuan tersebut yang berlangsung di kantor Kemenpora pada Kamis (10/2/2022).
Zainudin Amali telah memberikan rekomendasi pada dua nama tersebut untuk dinaturalisasi Timnas Indonesia.
Sementara nasib dari proses naturalisasi Mess Hilgers dan Kevin Diks resmi dihentikan karena PSSI ingin segera mendapat kepastian. (GaluhID/Dianti Rahayu)