Keputusan ini dibuat oleh komite banding berdasarkan analisa yang telah dilakukan. Syaiful Indra Cahya secara resmi bebas dari hukuman yang menimpanya.
Saat banding tersebut, PSG Pati juga didampingi oleh APPI (Asosiasi pesepakbola Profesional Indonesia).
Hadirnya Syaiful di lini belakang sangat diperlukan oleh coach Joko Susilo. Karena akan memberikan ketenangan dalam hal pertahanan.
Pemain yang pernah membela Arema FC ini juga kerap kali menciptakan gol. Sosoknya di tim jelas memiliki peranan yang sangat penting.
Lawan berat akan PSG Pati lawan di laga pembuka putaran kedua Liga 2. Tim berjuluk Java Army ini akan menghadapi Persis Solo di stadion Manahan, Rabu, (3/10/2021) pukul 20.30 WIB.
PSG Pati berhasil banding atas hukuman yang menimpa Syaiful Indra Cahya. Sehingga sudah dipastikan sang pemain akan main di laga pertama putaran kedua Liga 2. (GaluhID/Putra)