Lebih lanjut, Menpora mengatakan kalau ada enam stadion yang sudah siap digunakan untuk Piala Dunia U-20 pada 2023 mendatang.
Berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 8 Tahun 2020, tentang Dukungan Penyelenggaraan FIFA U-20 terdapat enam stadion yang disiapkan.
Keenam stadion tersebut adalah yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta, Stadion Jakabaring (Palembang, Sumatera Selatan), serta Stadion Si Jalak Harupat (Bandung, Jawa Barat).
Kemudian, Stadion Manahan (Surakarta, Jawa Tengah), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya, Jawa Timur), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar, Bali).
Seperti diketahui awalnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 itu akan digelar pada 2021, namun mengalami penundaan.
Hal tersebut karena dampak situasi pandemi COVID-19, sehingga sejumlah stadion kondisinya harus di cek ulang dan diperbaiki.
Terlebih selama masa penundaan tersebut, beberapa stadion digunakan untuk berbagai kompetisi lain.