Raffi Ahmad juga mengatakan hal serupa mengenai tujuan RANS Cilegon FC datangkan Ronaldinho.
Tujuannya yakni untuk meramaikan dan menggairahkan sepak bola Indonesia.
“Karena arahan Pak Menpora dan Pak Ketum PSSI, ini kita harus bagaimana caranya, ini sepak bola sudah semakin maju. Yang kita harapkan dengan bintang dunia bisa hadir, mereka bisa meramaikan, charity juga,” kata Raffi Ahmad.
Dalam kesempatan tersebut Raffi Ahmad juga menyampaikan harapannya untuk bisa mengontrak Ronaldinho lebih lama.
“Mudah-mudahan dengan sponsor tambah banyak siapa tahu dia bisa dikontrak tiga bulan atau enam bulan di RANS Cilegon FC,” sambungnya
Namun kedatangan sang bintang dunia tersebut belum dipastikan apakah untuk event saja atau sekaligus mengarungi kompetisi Liga 1 musim depan. (GaluhID/Dianti Rahayu)