Akun @lagilagiucup sebagai contohnya, ia bilang “jadi suporter Rans Cilegon FC saja, siapa tahu dikasih 5 juta oleh aa Raffi”. Twitnya ini sebenarnya menggunakan bahasa Sunda.
Sedangkan akun @haiaajeng12 yang merupakan fans dari Bali United mengungkapkan hal senada dengan ucup. Ia mengatakan dalam twitnya “Duh, jadi tertarik sama RANS Cilegon FC, maaf Bali united”.
Selain mendaftar jadi calon suporter, netizen juga menerka-nerka julukan fans yang diberikan. Misal Persib ada Bobotoh dan Viking , kemudian Persija The Jak Mania.
Akun @cvvws yang menyebut dirinya sebagai kakak angkat Rafatar memberikan referensi nama suporter RANS Cilegon FC. Ada Ransmania, Ultras Rafathar, Gigi Garis Keras, Rafimania, Hooligan Nagita dan Curva Nord Rans.
Satu alasan lagi yang membuat tim ini menjadi trending di Twitter. Adalah kabar sudah ada 40 sponsor untuk tim besutan Bambang Nurdiansyah tersebut.
Pada saat launching kemarin, baru ada tiga sponsor mulai dari MS Glow, Rajacoin dan SAS Design. Bahkan Crazy Rich asal Malang pemilik MS Glow siap memberikan bis untuk pemain seperti di Eropa.
Itulah beberapa alasan RANS Cilegon FC jadi trending Twitter, rupanya lelucon netizen terkait perekrutan suporter dan berharap giveaway. Apakah Anda berminat jadi suporter Aa Raffi? (GaluhID/Putra)
Tonton Video Berikut: