Berita Ciamis, galuh.id – Rapat pleno terbuka perolehan suara dan penetapan hasil Pemilu 2024 oleh KPU Ciamis Jawa Barat mulai pada Kamis (29/02/2024) di Lapang Tenis Indoor.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya bersama dengan Wakil Bupati, Sekda, dan Forkopimda ikut serta dalam acara pembukaan rapat pleno tersebut.
Dalam pidatonya, Bupati Herdiat menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Ciamis.
“Terima kasih kepada pihak penyelenggara, KPU dan Bawaslu, serta kepada para pimpinan partai politik,” ucap Herdiat.
Bupati Herdiat mengaku bersyukur karena proses pemilihan di Kabupaten Ciamis berjalan lancar sesuai harapan.
Ia juga berharap agar rapat pleno terbuka KPU ini dapat dimanfaatkan secara maksimal dan berjalan dengan optimal.
Bupati Herdiat pun mengingatkan agar tidak ada pihak yang di untungkan atau di rugikan dalam pelaksanaan pleno ini.