Kamis, Desember 12, 2024

Respon PSSI Usai Marselino Ferdinan Ditendang Pemain Myanmar

Baca Juga

olahraga, galuh.id– Anggota Komite Eksekutif (EXCO) PSSI, Arya Sinulingga memberi respon usai insiden yang melibatkan Marselino Ferdinan dalam pertandingan perdana Grup B ASEAN Cup 2024 melawan Myanmar. 

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Thuwunna, Yangon, Senin (9/12/2024), Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan tipis 1-0. 

Namun, kemenangan tersebut diwarnai dengan aksi tak sportif dari pemain Myanmar.

Salah satu insiden yang menjadi sorotan adalah pelanggaran keras Hein Phyo Win terhadap Marselino Ferdinan. 

Dalam momen tersebut, Marselino Ferdinan yang terjatuh di pinggir lapangan akibat kontak fisik dengan pemain Myanmar lainnya justru terkena tendangan bola keras di bagian belakang kepala. 

Tindakan itu dilakukan oleh Hein Phyo Win, meskipun wasit sudah meniup peluit tanda pelanggaran. 

Akibatnya, Marselino Ferdinan terbaring kesakitan di lapangan, memicu keributan antar pemain sebelum wasit akhirnya mengeluarkan kartu kuning untuk Phyo Win.

Respon PSSI Akibat Tindakan Pemain Myanmar Terhadap Marselino Ferdinan

Arya Sinulingga menyatakan kekecewaannya terhadap tindakan kasar pemain Myanmar. 

Ia menilai aksi tersebut tidak hanya melukai pemain secara fisik, tetapi juga berpotensi merusak karir mereka di masa depan.

Arya Sinulingga juga menekankan pentingnya menjaga fair play dalam setiap pertandingan.

Hal ini tentu bertujuan agar wajah sepak bola di Asia Tenggara bisa semakin baik.

Baca juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Oleh karena itu, Arya Sinulingga turut mengingatkan agar Timnas Indonesia tidak meniru permainan kasar tersebut.

Terutama saat menjadi tuan rumah melawan Laos di laga kedua Grup B yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Kamis (12/12/2024).

Ia berharap insiden serupa tidak terjadi lagi di masa mendatang, sehingga sepak bola Asia Tenggara dapat berkembang ke arah yang lebih positif.

Selain respon dari PSSI, netizen Indonesia juga turut bereaksi setelah Marselino Ferdinan mendapat perlakuan tak pantas dari pemain Myanmar.

Sontak netizen Indonesia menggeruduk akun sosial media milik Hein Phyo Win usai aksinya yang dengan sengaja mencederai Marselino Ferdinan.

- Advertisement -
- Advertisement -
Berita Terbaru

Prediksi Timnas Indonesia vs Laos, Skuad Garuda Bisa Pesta Gol?

olahraga, galuh.id- Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Laos dalam Grup B ASEAN Cup 2024 akan berlangsung pada Kamis (12/12/2024)...

Artikel Terkait