Jumat, November 22, 2024

Rumah Lansia di Banjaranyar Ciamis Roboh Diguyur Hujan Deras

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Rumah Lansia (Lanjut Usia) di Dusun Sukapura RT 19 RW 05, Desa Cikaso, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis Jawa Barat roboh diguyur hujan deras, Kamis (04/01/2024).

Ambruknya rumah Narsih (64) janda berstatus cerai mati ini terjadi pada saat hujan deras mengguyur wilayah Desa Cikaso dan sekitarnya.

Penyebab rumah lansia ini roboh dugaan lantaran tidak kuat menahan beban akibat dari guyuran hujan deras.

Forum Koordinasi (FK) Tagana Kecamatan Banjaranyar, Deni Permana mengatakan insiden robohnya rumah di Desa Cikaso terjadi sekitar pukul 13.30 WIB.

“Ketika itu, wilayah Desa Cikaso dan sekitarnya tengah diguyur hujan dengan intensitas tinggi,” kata Deni kepada galuh.id.

Menurut Deni, rumah ibu Narsih roboh akibat guyuran hujan, sementara kondisi rumahnya sudah dalam keadaan lapuk.

Beruntung insiden ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka, lantaran pemilik rumah pada saat kejadian tengah pengajian di masjid.

“Pemilik rumah tahu rumahnya ambruk dari tetangganya yang memberitahu ke masjid,” terangnya.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait