Jumat, November 22, 2024

RUMI Sapa Tokoh di Kota Banjar, Ingin Dukungan Nyata Menangkan Prabowo-Gibran

Baca Juga

Lebih lanjut, Raizal mengucapkan terima kasih atas dukungan dari puluhan tokoh di Kota Banjar.

Menurutnya, hal tersebut menjadi sebuah bukti bahwa masyarakat memang menghendaki kemenangan untuk Prabowo Gibran.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada para tokoh yang sudah mendeklarasikan diri untuk mendukung Prabowo Gibran,” katanya.

“Ini adalah bukti nyata bahwa masyarakat memang menghendaki kemenangan untuk paslon nomor urut 02,” lanjutnya.

Dewan Pengarah RUMI, KH. Iding Baruddin mengatakan dukungan dari para tokoh di setiap wilayah penting untuk membantu menyelesaikan misi menang satu putaran.

Selama beberapa bulan ke belakang, pihaknya terus gerilya dari kampung ke kampung dan menyapa masyarakat secara langsung, dan tidak terlalu mengutamakan gimmick.

“Kami door to door menyapa masyarakat dan menyampaikan visi misi Prabowo-Gibran, kami menginginkan dukungan yang nyata, bukan sekadar gimmick belaka,” tutupnya. (GaluhID/Joe)

Editor : Evi

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pj Bupati Ciamis Dukung Gerakan Pemakaian Sarung Lestarikan Budaya

Ciamis, galuh.id - Penjabat (Pj) Bupati Ciamis, Budi Waluya, menyampaikan dukungannya terhadap gerakan pemakaian sarung tradisional oleh ASN dalam...

Artikel Terkait