Jumat, November 22, 2024

Sambut HUT RI ke-77, Majelis Taklim Annisa Ciamis Gelar Lomba Fashion Show

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Dalam rangka menyambut HUT RI yang ke-77, Kelompok Majelis Taklim Annisa mengadakan perlombaan 17 Agustusan antar anggota.

Perlombaan tersebut digelar di lingkungan Venue BMX Kelurahan Cigembor, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Selasa (16/8/2022).

Ketua Kelompok Majelis Taklim Annisa, Bunda Yuli, mengatakan perlombaan tersebut diantaranya fashion show, balap kerupuk, kepala naga, joget balon, dan lain-lain.

“Kita adakan kegiatan ini untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI,” ungkap Yuli kepada galuh.id.

Sebelum pelaksanaan perlombaan, kelompok majelis taklim Annisa telah mengikuti kajian di Masjid Agung Ciamis.

Usai pengajian, langsung berkumpul di Venue BMX untuk mengadakan perlombaan 17 Agustusan.

Yuli menjelaskan, dalam perlombaan menyambut HUT RI tersebut, pihak panitia telah menyiapkan trophy dan juga doorprize.

Untuk juara fashion show, panitia menyediakan 6 buah trophy dengan kategori juara 1, 2 dan 3.
Sedangkan kategori lainnya yaitu the best dress, the best catwalk dan the best perform.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait