Unggahan tersebut berupa komposisi Timnas Indonesia yang diisi pemain abroad dan pemain keturunan.
Jika Emil Audero yang merupakan kiper Sampdoria setuju untuk dinaturalisasi, maka posisi kiper Timnas Indonesia akan diisi olehnya.
Selanjutnya yang mengisi posisi bek ada Asnawi Mangkualam, Jordy Amat, Elkan Baggot dan Pratama Arhan.
Lini tengah akan diisi oleh Sandy Walsh, Shayne Pattynama dan Jordy Wehrmann.
Sementara posisi 3 pemain terdepan akan diisi oleh Saddil Ramdani, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.
Sontak saja komposisi Timnas Indonesia yang diisi pemain abroad dan pemain keturunan tersebut disorot warganet.