Berita Ciamis, galuh.id – Personil Tagana Ciamis, Uju Suparman mendapat reward berupa cinderamata dari anggota DPRD Provinsi Jabar Johan J Anwari dan anggota DPRD Ciamis Novi Zaenudin.
Pemberian penghargaan dilakukan di Kantor Kecamatan Banjarsari sebagai posko utama bencana, Jumat (30/10/2020). Turut hadir pula PLT Balinsos Ciamis dan Camat Banjarsari Dedy Mudyana.
Uju Suparman mendapat penghargaan dari kedua politisi PKB itu lantaran kegigihannya menyelamatkan korban banjir di Kecamatan Banjarsari dan Banjaranyar Selasa (27/10/2020) lalu.
Saat itu Uju sempat terjebak arus sungai selama 4 jam saat akan mengevakuasi korban banjir.
Beruntung dia dapat diselamatkan oleh rekannya bernama Baehaqi Efendi. Dia terjebak arus sungai dari pukul 03.00 WIB hingga dapat diselamatkan pukul 06.00 WIB.
Anggota DPRD Jabar Johan J Anwari mengatakan, penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kegigihan Uju menyelamatkan korban banjir di Banjarsari dan Banjaranyar.
“Pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kepada saudara Uju,” ucap Johan.
Misi Kemanusiaan Personil Tagana Ciamis
Sebagai anggota Tagana, tentunya dalam menjalankan tugasnya yakni misi kemanusiaan, dalam hal ini menyelamatkan korban banjir taruhannya adalah nyawa.
“Saudara Uju ini memang luar biasa. Patut diacungi jempol. Semangat terus saudaraku,” ujarnya.
Johan Anggota DPRD Jabar ini juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan yang ikut terlibat dalam membantu menyelamatkan korban banjir.
Senada dengan Johan, anggota DPRD Ciamis Novi Zaenudin pun mengapresiasi kinerja anggota Tagana. Menurutnya, Uju memang pantas diberi penghargaan.
Politisi PKB yang biasa disapa Marcel ini tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Tagana Kabupaten Ciamis yang terlibat dalam upaya membantu korban banjir.
“Tugas yang saat ini diemban rekan-rekan tidaklah mudah. Butuh perjuangan bahkan taruhannya pun nyawa. Hati-hati dan waspada,” paparnya.
Sementara Uju Suparman tidak banyak bicara saat dimintai komentarnya. Dia hanya mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan kepadanya.
“Terima kasih kepada Pak Johan dan Pak Marcel. Mudah-mudahan penghargaan ini dapat memberikan motivasi yang lebih baik dalam menjalankan tugas kemanusiaan ini,” kata Uju. (GaluhID/Uus)