Jumat, November 22, 2024

Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Ditunda, Ini Penjelasan BKPSDM Ciamis

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Seleksi CPNS dan PPPK 2021 ditunda. Hal ini dikarenakan belum ada keterangan resmi dari pemerintah mengenai keputusan tersebut.

Rencana awal, jadwal pendaftaran CPNS dan PPPK untuk guru akan buka mulai Senin, 31 Mei 2021.

Sekretaris BKPSDM Ciamis Ai Rusli menjelaskan penundaan tersebut berdasarkan surat BKN No: 4761/b-KP.03/SD/K/2001 tanggal 28 Mei 2001.

“Pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2021 ditunda yang sebelumnya rencana buka pada tanggal 31 Mei jadwalnya mundur,” ucap Ai, Sabtu (29/5/2021).

Menurut Ai, penundaan itu terjadi karena ada beberapa peraturan yang belum pemerintah tetapkan untuk resmi membuka seleksi tahun ini.

Mengenai kapan akan bukanya seleksi CPNS dan PPPK 2021, Ai Rusli mengatakan jadwal terbarunya akan pihaknya informasikan pada saatnya nanti.

Kabar sebelumnya, pemerintah melalui Kemenpan RB menyampaikan pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK akan buka mulai tanggal 31 Mei 2021.

Untuk penerimaan ini, Ciamis hanya mendapat kuota 2.819 PPPK dan 188 CPNS. Padahal, pemkab Ciamis mengajukan lebih dari itu.

Penerimaan PPPK ini kata Ai Rusli, khusus bagi honorer. Namun ada sejumlah ketentuan atau persyaratan bagi guru yang akan mendaftar.

Antara lain guru yang sudah mempunyai Serdik (Sertifikat Pendidik). Kemudian guru yang masuk Dapodik atau Data Pokok Pendidikan, honorer kategori 2.

Berikutnya, guru swasta yang masuk Dapodik. Selain itu, peserta umum yang sudah mempunyai sertifikat Dapodik.

Guru yang mememenuhi syarat tersebut dapat mendaftar pada penerimaan PPPK 2021 setelah pendaftaran buka.

Selain itu, Ai menegaskan bahwa dalam penerimaan PPPK dan CPNS ini gratis, tidak ada pungutan biaya apapun.

Ia mengimbau calon pendaftar agar hati-hati jika ada yang menawarkan jasa bisa meloloskan seleksi CPNS dengan imbalan uang.

“Itu merupakan penipuan. Karena tes ini gratis. Tidak ada pungutan biaya,” jelasnya. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait