Jumat, November 22, 2024

Seorang Pria Asal Ciamis Hilang, Loncat dari Jembatan Cirahong

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Seorang pria asal Ciamis Jawa Barat hilang hanyut terbawa arus sungai setelah loncat di dari Jembatan Cirahong, Selasa (6/8/2024).

Menurut saksi yang sedang memancing dan berada di sekitar lokasi kejadian, Saripin (48), ia mendengar yang jatuh dan hanyut terbawa arus lalu tenggelam di Sungai Citanduy.

Saripin yang merupakan warga Desa Panyingkiran Kecamatan Ciamis, kejadian tersebut sekitar pukul 12.30 Waktu Indonesia Barat (WIB).

“Saya terakhir melihat korban jatuh di batu, tapi langsung hanyut terbawa arus lalu tenggelam dengan kondisi berdarah,” ungkap Saripin.

Kemudian informasi lainnya dari pemilik warung bernama Suswanti (61) warga Desa Panyingkiran, pemilik warung di sekitar Jembatan Cirahong.

Suswanti menyampaikan, ia kedatangan yang kuat dugaan adalah korban, datang ke warungnya pagi hari sekitar pukul 06.00 WIB.

“Jam 06.00 pagi jajan dulu di sini, sekitar jam 09.00 naik, turun lagi ke sini sekitar jam 10.00 sempat memindahkan motornya,” tambahnya.

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait