Info Liga 1, galuh.id – Seto Nurdiantoro kembali melatih PSS Sleman untuk berlaga di Liga 1 musim 2022/2023 yang akan berlangsung bulan Juli 2022.
Mantan pelatih PSIM Yogyakarta ini menandatangani kontrak bersama PSS Sleman selama dua musim. Seto Nurdiantoro mengungkapkan keyakinannya mampu membawa tim berjuluk Elang Jawa menjadi lebih baik dari musim lalu.
Melansir dari laman resmi PSS Sleman, Seto Nurdiantoro mengatakan, PSS Sleman sedikit terlambat karena masih berjibaku menghindari zona degradasi.
Seto dan tim pelatih pun belum sempat memikirkan mendatangkan pemain untuk musim 2022/2023.
Saat ini program kerja pelatih dan manajemen adalah melakukan pembicaraan kepada para pemain yang akan dipertahankan klub.
Coach Seta akan melakukan koordinasi dengan manajemen untuk perekrutan pemain serta menyesuaikan dengan dana yang akan diberikan.
Coach Seto menanggapi beberapa klub Liga 1 yang sudah aktif dalam perburuan pemain baru. Ia tetap menunjukkan optimis meski kondisi PSS Sleman saat ini sedikit terlambat.