Jumat, November 22, 2024

Slamet Trian Triana Jadi Ketua DPD Golkar Ciamis 2020-2025

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Slamet Trian Triana naik lagi menjadi ketua DPD Golkar Ciamis, setelah terpilih secara aklamasi dalam musyawarah daerah (Musda) ke 10 Golkar periode 2020-2025.

Trian menyampaikan terima kasih kepada ketua DPD Golkar Jawa Barat (Jabar) yang telah menetapkannya untuk memimpin kembali Golkar DPD Kabupaten Ciamis.

”Terima kasih untuk amanah dan kepercayaan yang telah diberikan kepada saya,” ujar Triana dalam sambutannya, di Gedung Golkar Ciamis, Selasa (21/7/2020).

Hal yang sama juga ia sampaikan untuk seluruh Pengurus Kecamatan (PK) se-Kabupaten Ciamis, yang telah memberikan mandat kepadanya. Untuk tetap menjadi ketua DPD Golkar Ciamis.

Dengan kembali diberikannya mandat sebagai ketua DPD Golkar, Slamet Trian Triana meminta kepada seluruh pengurus untuk bisa aktif. Begitu pun dengan pengurus yang lama.

Sebab, seluruh pengurus di Ciamis ini telah mempercayainya untuk naik lagi menjadi ketua DPD Golkar.

”Saya mohon semua pengurus tetap menjadi pengurus disini. Saya minta semua masih pengurus yang lama untuk aktif. Karena mereka semua telah mempercayai saya naik kembali,” katanya.

Slamet Trian Triana Diajukan 26 PK di Ciamis

Sektertaris DPD Partai Golkar Ciamis Baim Setiawan menerangkan, syarat untuk ditetapkan sebagai Calon Ketua DPD Golkar, yaitu harus mendapat dukungan dari pengurus kecamatan atau PK.

Setelah ada surat dukungan dari seluruh PK, panitia sidang kemudian akan menyimpulkan dan memutuskan tahapan dan proses pemilihan selanjutnya.

Dari total 26 pengurus kecamatan (PK) di Ciamis, seluruhnya mengajukan satu nama calon, yakni Slamet Trian Triana.

”Melalui persetujuan Musda, akhirnya menetapkan Slamet Trian sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Ciamis secara aklamasi,” kata Baim Setiawan.

Kader Golkar Harus Jadi Pemenang

Ketua DPD I Golkar Jabar Dedi Barkah meminta agar 60 persen kadernya di 5 kabupaten harus menjadi pemenang. Hal itu disampaikannya usai acara Musda atau musyawarah daerah.

Lima kabupaten tersebut antara lain Kabupaten Pangandaran, Tasikmalaya, Indramayu Kuningan dan Kabupaten Ciamis.

Kader Golkar 60 persen di 5 kabupaten itu harus menjadi pemenang. Sebab menurut Dedi, Golkar itu ketika masyarakat membutuhkan, Golkar akan selalu ada.

“Harus jadi pemenang. Karena Golkar akan selalu ada saat masyarakat membutuhkan,” jelas Dedi Barkah. (GaluhID/Evi)

- Advertisement -
- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Dinding Rumah Warga Tambaksari Ciamis Jebol Akibat Dorongan Tanah

Ciamis, galuh.id - Dinding rumah warga di Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, jebol akibat dorongan tanah dan resapan air, Kamis...

Artikel Terkait