Jumat, November 22, 2024

Sriwijaya FC Optimis Jadi Tuan Rumah Liga 2 Musim 2021

Baca Juga

Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri, Meina Paloh memberi pernyataan, surat dari PT LIB telah ia terima. Surat tersebut berisikan PT LIB akan melakukan verifikasi terhadap stadion Jakabaring.

PT LIB rencananya akan melakukan verifikasi tersebut pada tanggal 15 September 2021. Surat langsung disampaikan kepada presiden klub Hendri Zainuddin.

Selain tanggal verifikasi, dalam surat itu ditulis juga siapa yang akan melakukan verifikasi. PT LIB akan mengutus Zumi Zovtan dan Indro untuk verifikasi di Palembang.

Meina Paloh sangat optimis, stadion Gelora Sriwijaya bisa lolos seleksi. Keyakinan tersebut muncul karena stadion ini sudah punya pengalaman menggelar pertandingan nasional dan internasional.

Selain itu, Stadion Gelora Sriwijaya juga memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Ditambah lagi Sumber Daya Manusia yang mumpuni dan berpengalaman.

Sriwijaya FC optimis jadi tuan rumah Liga 2 dengan stadion Gelora Sriwijaya (Jakabaring). Pengalaman mengadakan gelaran nasional dan internasional membuat mereka yakin bisa terverifikasi oleh PT LIB. (GaluhID/Putra)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

Pj Bupati Ciamis Dukung Gerakan Pemakaian Sarung Lestarikan Budaya

Ciamis, galuh.id - Penjabat (Pj) Bupati Ciamis, Budi Waluya, menyampaikan dukungannya terhadap gerakan pemakaian sarung tradisional oleh ASN dalam...

Artikel Terkait