Info Liga 1, galuh.id – Status kepemilikan klub Persik Kediri sudah resmi berpindah tangan pasca akuisisi saham menjelang seri kelima Liga 1 2021-2022 di Bali.
Sebelumnya, tim berjuluk Macan Putih ini dimiliki dan dikelola oleh PT Kediri Djajati Perkasa (KDP). Kini, kepemilikan tim asal Jawa TImur ini akan dipegang oleh PT Astar Asia Global (AAG).
Melansir dari Indosport, Direktur Utama PT AAG, Rawindra Ditya mengucapkan terima kasih kepada stakeholder Persik Kediri. Karena telah mengajaknya untuk membangun klub kebanggaan warga Kediri.
Windra, sapaan akrab direktur PT AAG tak meragukan potensi yang dimiliki oleh Persik Kediri dalam kancah sepak bola Nasional.
Disinyalir, pergantian kepemilikan dan pengelolaan klub ini melalui jalan akuisisi.
Namun, tak disebutkan berapa persen saham yang mereka miliki pasca pergantian pemilik klub dari PT KDP ke PT AAG.