Kamis, November 14, 2024

Switc Off Earth Hour 2022, DPRKPLH Ciamis Ajak Masyarakat Matikan Alat Elektronik Selama 1 Jam

Baca Juga

Berita Ciamis, galuh.id – Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis mengajak masyarakat matikan alat elektronik selama 1 jam.

Ajakan dan imbauan pada masyarakat itu disampaikan oleh Kepala DPRKPLH Ciamis, Dr. H. Taufik Gumelar, S.T.,M.M., Kamis (24/3/2022).

Menurut Taufik, mematikan lampu dan alat elektronik selama satu jam itu pada hari Sabtu 26 Maret 2022.

Mematikan alat elektronik secara serempak sekitar pukul 20.30 sampai dengan 21.30 WIB merupakan kegiatan Global Switc Off Earth Hour 2022.

“Dalam rangka berpartisipasi dalan kegiatan Global Switc Off Earth Hour 2022, mari kita matikan lampu dan alat elektronik,” ajak Taufik.

Ajakan Taufik itu untuk seluruh masyarakat Tatar Galuh Ciamis, agar pada waktunya nanti dapat turut serta berpartisipasi.

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
 
 
Berita Terbaru

DPRKPLH Ciamis Prioritaskan Perbaikan Armada Kebersihan, Wujudkan Kota Bersih

Ciamis, galuh.id - DPRKPLH Kabupaten Ciamis menegaskan pentingnya perbaikan armada kebersihan sebagai langkah utama untuk mewujudkan kota yang bersih...

Artikel Terkait