Ciamis, galuh.id – Tanah longsor terjang Dusun Margamulya, Desa Karangpaningal, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, pada Kamis (21/11/2024) pukul 16.00 WIB.
Peristiwa ini terjadi akibat hujan deras dengan intensitas tinggi yang menyebabkan tanah longsor setinggi 3 meter dengan lebar 4 meter.
Material longsor terjang dinding bagian dapur rumah milik Dedi H (1 KK, 2 jiwa) warga Karangpaningal. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Informasi mengenai longsor diterima oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ciamis pada pukul 20.00 WIB di hari yang sama.
Kepala Pelaksana BPBD Ciamis, Ani Supiani, menjelaskan pihaknya segera melakukan langkah-langkah tanggap darurat begitu menerima laporan.
“Kami langsung berkoordinasi dengan pemerintah desa dan menurunkan tim untuk melakukan kaji cepat di lokasi kejadian,” ujarnya.
Baca Juga: Polres Ciamis Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada
Tim BPBD yang terdiri dari Usid Suchlas, Yayan Rusdian, Jevi Fauzan, dan Ibnu Achudaya dari Pusdalops PB juga memberikan bantuan sembako untuk memenuhi kebutuhan dasar keluarga terdampak.
Selain bantuan logistik, lanjut Ani, pihaknya memastikan bahwa tidak ada potensi longsor susulan yang dapat mengancam keselamatan warga lainnya.
Hingga kini, kondisi di lokasi telah tertangani dengan baik. Tidak ada rumah lain yang terancam, dan dampak material hanya terbatas pada dinding dapur rumah korban.
“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama di wilayah yang rawan longsor, mengingat intensitas hujan yang masih tinggi,” kata Ani.
BPBD Ciamis juga mengapresiasi respon cepat pemerintah desa dan masyarakat setempat yang turut membantu proses penanganan.
Meski demikian, Ani menyebut bahwa kebutuhan mendesak lainnya tidak diperlukan dan tidak ada kendala berarti dalam upaya penanganan ini. (GaluhID/Tegar)
Editor: Evi