Berita Olahraga, galuh.id – Tanpa pemain Abroad Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong pasang target juara Piala AFF U 23 2022.
Rencananya gelaran antar negara Asia Tenggara junior tersebut akan berlangsung pada Februari 2022 mendatang.
Timnas Garuda Muda rupanya tidak akan diperkuat oleh pemain yang sedang bermain di luar negeri (Abroad).
Hal ini seperti, Egy Maulana Vikry, Witan Sulaeman dan Elkan Baggot kemungkinan tidak akan dipanggil Shin Tae Yong.
Meski begitu, pelatih berkebangsaan Korea Selatan ini memiliki ambisi besar dalam ajang Piala AFF U23 ini.
Dalam podcast Deddy Corbuzier, Shin Tae Yong menargetkan untuk bisa juara dalam turnamen antar negara Asia Tenggara tersebut.
Pelatih Timnas Indonesia ini juga menyampaikan, aturan dari FIFA tidak boleh untuk memasukkan nama yang bermain di luar negeri.