Berita Olahraga, galuh.id – Sebuah fakta terungkap dari seorang pemain Thailand paling menakutkan, Teerasil Dangda mandul dalam 4 pertandingan terakhir.
Terakhir kali ia cetak gol kala bertemu Filipina di babak fase grup Piala AFF di National Stadium, 14 Desember 2021 lalu.
Teerasil Dangda memang saat ini menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa dengan torehan 19 gol dalam ajang Piala AFF. Ia berhasil menyusul Noh Alam Shah yang dalam beberapa tahun ini mendapatkan gelar tersebut.
Menariknya, Teerasil Dangda pada musim ini tidak begitu tajam di lini depan Thailand. Pemain berusia 35 tahun ini gagal mencetak gol di babak semifinal dan juga final Leg 1.
Thailand mengalahkan Vietnam di semifinal dengan agregat 2-0, Teerasil Dangda tak mencetak gol dalam dua leg tersebut.
Terakhir, di babak final saat Indonesia kalah dengan skor telak 4-0, Teerasil Dangda juga tak bisa mencetak satupun gol. Ia bahkan digantikan di babak kedua oleh pelatih Alexandre Polking.